
Banyak dari kita masih mempertanyakan, apa sih ASURANSI ini? Ada yang yang suka, ada yang tidak. Ada juga yang alergi, ada.
Sebenarnya asuransi bukan makhluk baru aja yang lahir. Jika ditelusuri, praktek asuransi udah ada sejak dulu. Dari literatur yang ada, tercatat sejak jaman Babylon dan Mesir kuno. Nah,kalau cikal bakal asuransi modern saat ini,dimulai di Inggris untuk melindungi pelayaran dan pengangkutan barang.
Panjang kalo kita bahas sejarah asuransi dunia, sementara kita sudahi dulu tentang sejarah asuransi, mendingan kita obrolin mengenai asuransi dan apa kaitannya dengan kehidupan kita sehari-hari.
Kalau kata teori para praktisi, asuransi adalah salah satu metode pengalihan risiko.
RISIKO..? Makhluk apa lagi nih?

Secara gamblang, risiko adalah suatu ketidakpastian (uncertainty) atau suatu kejadian (event) atau bahaya (hazard) yang mungkin terjadi atau tidak terjadi. Nah, jika risiko atau bahaya ini terjadi maka akan dapat menimbulkan kerugian, kehilangan bahkan kematian.
Tiap-tiap orang ada yang memiliki risiko yang sama ada pula yang berbeda. Tergantung pula dengan harta benda yang dimilikinya.Risiko yang dimiliki sama mungkin seperti sakit & kematian. Jika kita punya mobil, maka ada risiko mobil hilang, tabrakan, kebanjiran dan lain. Misal kita punya pabrik misalnya, maka risiko yang mungkin kita hadapi adalah kebakaran, ledakan, banjir, gempa bumi, kerusuhan demo karyawan, pencurian dan lainnya. Proses mengetahui risiko-risiko ini disebut IDENTIFIKASI RISIKO (RISK IDENTIFICATION).
Setelah kita ketahui risiko-risiko yang bisa terjadi pada diri kita dan keluarga serta harta benda kita, apa yang harus kita lakukan?
Apakah santai saja berdiam diri dan anggap itu semua adalah takdir Tuhan?
Atau kita persiapkan tabungan untuk masa depan?
Atau kita gunakan pihak lain untuk bantu alihkan & menanggung risiko kita?
Apapun keputusan kita, proses di atas disebut ANALISA RISIKO (RISK ANALYSIS). Jika kita memutuskan untuk gunakan pihak lain untuk bantu alihkan & menanggung risiko kita maka kita sebut itu PENGALIHAN RISIKO (RISK TRANSFER), yang biasa kita sebut DIASURANSIKAN.
Secara teori, keseluruhan proses di atas biasa disebut MANAJEMEN RISIKO (RISK MANAGEMENT).
Mau tau lebih lanjut tentang asuransi? Nantikan post berikutnya yaa…!
Silahkan tinggalkan komentar atau hubungi info@iriskconsulting.com untuk informasi mengenai asuransi lebih lanjut.